Berandapublik.com – Calon Bupati Tanjung Jabung Timur, Hj Dilla Hikmah Sari, bersama calon wakilnya Muslimin Tanja, mengundang masyarakat untuk berdiskusi mengenai 18 program unggulan yang telah dirumuskan. Rencananya acara dijadwalka di Muarsabak hari ini, Rabu, (18/9/2024)..
Inisiatif ini bertujuan untuk mendengarkan aspirasi warga dan memastikan program yang diusulkan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Dilla menegaskan bahwa setiap program lahir dari pemikiran kolektif bersama para pakar dan berdasarkan kondisi riil daerah.
“Kami ingin semua yang kami jalankan menjadi ideal dan akuntabel,” kata Dilla.
Ia juga menyatakan harapannya agar masyarakat dapat memberikan kritik dan masukan yang konstruktif untuk menyempurnakan visi dan misi yang diusung.
Pasangan Calon Dilla – MT percaya, keterlibatan masyarakat sangat penting dalam pembangunan daerah. Dengan mengundang partisipasi aktif, berharap dapat menciptakan program yang benar-benar bermanfaat bagi semua lapisan masyarakat.
“Diskusi terbuka ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk berkontribusi dan menciptakan masa depan yang lebih baik,” tambah Dilla.
Komitmen Dilla – MT adalah memastikan setiap inisiatif berorientasi pada kepentingan publik, dengan fokus pada percepatan pemerataan pembangunan. Mari bersama-sama berkontribusi dan mewujudkan harapan untuk Tanjung Jabung Timur yang lebih baik. (kml)