Berandapublik.com – Seorang IRT Warga Desa Giri Mulya Kecamatn Giri Mulya Kabupaten Bengkulu Utara, jadi Korban terkaman Beruang Madu.
Tutik (50) seorang ibu rumah tangga (IRT) warga RW 01 Desa Giri Mulya, sekitar pukul 08.30 WIB, diterkam seekor beruang madu. Peristiwa ini terjadi, ketika korban tengah menjalankan aktifitasnya menderes karet di kebun yang tidak jauh dari pemukiman penduduk setempat. Peristiwa ini cukup menggemparkan masyarakat sekitar. Minggu (30/7/2023) pagi kemarin.
Atas insiden itu, korban mengalami luka serius di bagian kakinya. Seperti luka robek akibat terkaman dan gigitan hewan buas itu. Sehingga korban harus dilarikan ke puskesmas terdekat.
Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Andy Pramudya Wardana, S.IK, MM melalui Kapolsek Giri Mulya, Iptu Freddy Simaremare, SH membenarkan peristiwa itu, dan mengatakan korban sudah dibawa ke puskesmas Giri Mulya.
“Korban saat ini dirawat di Puskesmas Giri Mulya. Korban juga dalam kondisi sadar,” sebut Kapolsek.
Berdasarkan informasi yang didapat jelas Kapolsek, saat korban diserang Beruang, korban berusaha melawan, sembari berteriak meminta tolong. Sehingga suami korban yang juga menderes di kebun itu mendengarnya dan segera berlari mendekati korban. Atas jeritan histeris korban, beruang itupun pergi meninggalkan korban.
“Lalu suami korban langsung membawa korban ke puskesmas,” jelasnya.
Karena lokasi kejadian dekat dengan pemukiman penduduk, lanjut, Kapolsek, untuk meminimalisir situasi ini, aparat kepolisian bersama warga mendekati kawasan hutan dengan membawa bunyi-bunyian dengan tujuan mengusir beruang agar menjauh dari lokasi aktifitas warga.
“Kami menghimbau kepada warga sekitar lokasi agar warga tetap selalu waspada dan berhati-hati. Kami juga telah berkoordinasi dengan BKSDA terkait kemunculan hewan itu, untuk membantu penanganan dan pemasangan kerangkeng guna mengurangi risiko kejadian serupa” tutup Kapolsek. (mag)